Minggu, Februari 05, 2012

Pelajaran yang diperoleh dari hukum Kamma


PELAJARAN YANG DIPEROLEH DARI HUKUM KAMMA


67. Dengan mengetahui dan memahami Hukum Kamma, maka kita dapat mengambil pelajaran yang indah dan sangat bermanfaat bagi kehidupan kita sehari-hari. Pelajaran tersebut antara lain:

• Kesabaran.
jika kita hidup selaras dengan hukum kamma, memahami bahwa Hukum Kamma merupakan pelindung bagi kita, maka tidak ada sesuatu yang dapat merugikan ataupun mencelakakan kita. Dengan memahami bahwa setiap perbuatan yang dilandasi oleh kehendak/niat, pasti akan menimbulkan akibat/hasil dalam waktu yang tepat, cepat maupun lambat, maka kita dapat belajar untuk bersabar, tidak mudah marah dan kita akan menyadari bahwa tidak ada gunanya untuk berlaku kurang sabar, terburu nafsu atau gelisah.

Didalam penderitaan, kita akan bersabar dengan memahami bahwa kita sedang menuai hasil dari perbuatan buruk/jahat kita dan memahami bahwa penderitaan tersebut pasti akan berlalu. Dengan kesabaran, kita akan menjadi bijaksana, mendapatkan ketenangan, kebahagiaan, dan keamanan.

• Keyakinan.
Hukum kamma merupakan hukum yang sangat adil. Dengan mengetahui keadilannya maka kita akan merasa yakin bahwa apa yang kita perbuat akan menghasilkan sesuai dengan sifat perbuatan kita, perbuatan baik ataupun buruk yang kita lakukan pastilah memberikan dampak, dan perbuatan yang tidak pernah kita perbuat ,tidak akan menimbulkan akibat pada diri kita.

Di alam semesta ini tidak ada sesuatupun yang perlu ditakuti , kecuali perbuatan kita sendiri yang tidak baik. Dengan memahami hakekat Hukum kamma, dengan sendirinya akan memperkokoh tonggak-tonggak keyakinan akan kemampuan diri sendiri . Keyakinan ini dapat menguatkan langkah kita untuk lebih melangkah lebih dalam melakukan perbuatan yang akhirnya akan membahagiakan kita.

• Kepercayaan pada diri sendiri.
Menyadari bahwa kita mewarisi kamma kita sendiri, lahir dari kamma kita sendiri, berhubungan dengan karma kita sendiri, dilindungi oleh kamma kita sendiri, maka dengan demikian kitalah penentu ke arah mana hidup dan kehidupan kita ini akan kita bawa. Dengan demikian kita tidak perlu lagi menggantungkan seluruh kehidupan kita kepada makhluk lain karena tidak ada makhluk lain yang dapat mengendalikan dan menentukan kehidupan kita. Dan akhirnya kepercayaan terhadap kemampuan diri muncul dan bertambah.

• Kemampuan.
Dengan memahami Hukum Kamma, maka kita akan memperoleh kemampuan tidak hanya untuk menentukan jalan kehidupan kita sendiri dikemudian hari, tetapi juga untuk menolong makhluk-makhluk lain. Pelaksanaan kamma baik yang kemudian berkembang akan menghilangkan rintangan-rintangan dan kejahatan-kejahatan untuk kemudian menghancurkan belenggu-belenggu yang menghalangi kita untuk dapat menyelami Kebenaran Mutlak, Nibbana.

• Pengendalian diri.
Dengan memahami bahwa perbuatan buruk/jahat akan menimbulkan akibat yang buruk berupa malapetaka pada diri kita, maka kita akan berusaha berhati-hati serta mengendalikan diri di dalam melakukan perbuatan yang dilakukan oleh pikiran, ucapan, maupun jasmani.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar