HIDUP KITA ADALAH LATIHAN KITA
Oleh : Venerable Ajahn Chah
Meditasi bukanlah bagian yang terpisah dari kehidupan ini. Semua situasi menyediakan kesempatan untuk berlatih, untuk berkembang dalam kebijaksanaan dan belas kasih. Usaha yang benar bagi kita adalah untuk selalu waspada dalam segala keadaan tanpa mencoba untuk melarikan diri dari dunia, tapi mencoba untuk bertindak tanpa melekat.
Dasar bagi kehidupan spiritual adalah KEBAJIKAN-MORAL. Meskipun nilai tersebut sudah di abaikan dalam masyarakat modern kita, ia harus di mengerti dan di hormati sebagai bagian yang pokok dari meditasi.
Kebajikan-moral artinya memberikan perhatian ( merawat ) sehingga kita tidak mencelakai mahluk hidup lain, baik melalui pikiran, ucapan ataupun perbuatan. Rasa hormat dan perhatian ini akan menempatkan kita dalam hubungan yang harmoni dengan semua kehidupan di sekitar kita. Hanya bila ucapan dan perbuatan kita berasal dari kebaikan, kita dapat menenangkan batin dan membuka hati. Latihan dari tidak-melukai ini adalah cara untuk mulai mengubah semua situasi kehidupan ke dalam latihan.
Untuk lebih jauh memantapkan kehidupan kita pada Jalan Tengah, kita harus memiliki sikap yang sedang ( tidak berlebihan ) dan percaya diri. Hidup yang berlebihan adalah lahan yang sulit bagi tumbuhnya kebijaksanaan.
Untuk melakukan yang dasar-dasar, misalnya bersikap sedang di dalam makan, di dalam tidur, dan di dalam berkata-kata itu sangat membantu memberikan keseimbangan di dalam batin. Ia juga mengembangkan kekuatan percaya diri.
Jangan meniru cara orang lain berlatih atau membandingkan dirimu dengan mereka, biarkan saja mereka begitu. Sudah cukup sulit untuk mengamati batinmu sendiri, jadi mengapa menambah beban dengan mengamati dan menilai orang lain. Belajarlah untuk menggunakan nafasmu sendiri dan kehidupan sehari-hari sebagai medan untuk tempat bermeditasi dan anda pasti akan tumbuh di dalam kebijaksanaan.
Sumber Buku : "Telaga Hutan Yang Hening"
.
Sabbe satta bhavantu sukhitatta
Semoga semua makhluk berbahagia
]
Tidak ada komentar:
Posting Komentar